Pilkada Dianggarkan Rp 20 M

10/30/2009

Sumenep Blog -Tahapan demi tahapan program dan jadwal penyelenggaraan pemilihan kepala daerah (pilkada) mulai disusun. Bahkan, KPUD selaku pelaksana pilkada juga telah menyusun anggaran. Sementara, anggaran pilkada dianggarkan sebesar Rp 20 M.

Anggaran tersebut didasarkan pada prediksi maksimal 10 pasang cabub dan cawabub yang akan mengikuti kontes pilkada 14 Juni 2010. Jumlah tersebut terdiri dari lima pasang calon yang diberangkatkan partai dan lima pasang calon dari perseorangan.

Namun, perkiraan besaran angka nominal akan membengkak jika terjadi pemilu dua putaran. Membengkaknya dana anggaran diperkirakan separuh dari jumlah dana yang ditentukan untuk pilkada satu putaran.

Hanya, KPUD belum membeberkan kepastian nominal anggaran pilkada yang direncanakan. Alasannya, saat ini masih dalam tahap koordinasi dengan panitia anggaran (panggar) legislatif maupun tim anggaran (timgar) dari eksekutif.

"Yang jelas anggaran pilkada 2010 di Sumenep tak lebih dari Rp 20 miliar atau RP 30 miliar kalau terjadi dua puataran," kata Ketua KPUD Sumenep Thoha Shamadi kepada wartawan di kantornya kemarin.

Seperti data KPUD Sumenep, agenda penyampaian anggaran biaya dan kegiatan pilkada harus sudah dilayangkan maksimal 6 November 2009. Sehingga, KPUD masih memiliki waktu delapan hari ke depan untuk berkoordinasi dalam tahapan penyampaian anggaran.

Selanjutnya, penyusunan dan penetapan keputusan pedoman teknis penyelenggaraan pilkada hingga 29 Desember. Kemudian, disusul dengan sosialisasi informasi atau pendidikan pemilih kepada masyarakat mulai 1 Januari 2010.

Catatan koran ini, anggaran pilkada 2010 lebih tinggi dibanding pilkada 2005 yang hanya menghabiskan dana sekitar Rp 10 miliar dari jumlah Rp 15 miliar yang dianggarkan. "Kalau memang lebih itu kan nantinya masuk ke kas daerah," ujarnya lalu tersenyum. (uji/zid/rd) (radar madura/jawapos.co.id 30/10/09)

Tulisan Terkait Lainnya



0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 
 
Copyright © Sumenep Blog| by Susi Support